Instalasi Robot EPSON dengan Controller-nya

Robotics

Robonesia.com – Sahabat Robonesia, pada artikel sebelumnya saya telah memberikan informasi mengenai pengendali (controller) robot lengan buatan EPSON. Pada artikel ini saya akan memberikan panduan cara instalasi robot EPSON dengan pengendalinya. 

A. Part-Part yang Diinstalasi

Part yang akan diinstal meliputi: Robot EPSON (Seri C4), Controller (RC700-A), kabel M/C Signal, Emergency Stop switch, Kabel M/C Power, Kabel AC Power, Kabel USB, dan Komputer/PC.

Gambar 1. Part-part yang diinstalasi

Gambar 2. Laptop/Personal Komputer

B. Skema Instalasi

Sebagai panduan dalam proses instalasi robot EPSON dengan controller-nya, gambar 3 merupakan gambar skema instalasinya.

Gambar 3. Skema instalasi robot EPSON (6-axis) dengan pengendalinya (controller)

Untuk memudahkan proses instalasi, dengan mengamati gambar skema instalasi di atas, berikut ini adalah urutan instalasi yang dapat diikuti oleh sahabat Robonesia sekalian.

  1. Menghubungkan jalur-jalur sinyal robot dan controller menggunakan kabel M/C signal.
  2. Memasang emergency stop switch.
  3. Menghubungkan jalur-jalur tenaga/power robot dan controller menggunakan kabel M/C power.
  4. Memasang kabel power AC, satu sisi ke controller dan sisi yang lain ke jaringan listrik PLN.
  5. Meng-antarmukakan (interface) controller dengan komputer menggunakan kabel USB.

Untuk melengkapi pengetahuan kita mengenai cara instalasi antara robot EPSON dengan controller-nya, mari kita simak video berikut ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *